10 FILM PERANG TERBAIK BERDASARKAN KISAH NYATA YANG WAJIB KAMU TONTON

10 FILM PERANG TERBAIK BERDASARKAN KISAH NYATA YANG WAJIB KAMU TONTON

Film perang yang sering kita tonton-tonton di televisi dengan action-action dan latarnya yang sangat keren. Terkadang film perang tersebut bukanlah hanya fiksi semata, namun ada juga film-film perang yang diangkat dari kisah nyata yang pernah terjadi pada masa-masa lampau. Film perang nya pun banyak diambil dari kejadian-kejadian perang yang sesungguhnya. Bagi sebagian orang menonton film yang berdasarkan kisah nyata terkadang memberi kesan yang berarti dan bisa mengetahui kejadian perang seperti apa yang pernah terjadi dimasa lampau. Hal ini membuat banyak sekali orang-orang yang menyukai film-film yang diangkat berdasarkan kisah nyata.

Nah berikut ini ada beberapa film-flm perang yang diangkat berdasarkan kisah nyata yang pernah terjadi dan wajib kamu tonton. Dikutip dari berbagai sumber, ada apa saja yuk langsung saja kita simak berikut ini : 

Film Perang Terbaik Yang Diangkat Berdasarkan Kisah Nyata 

1. Saving Private Ryan (1998)


Film perang yang pertama ini yaitu Saving Private Ryan. Film perang ini menceritakan seorang kapten tentara yaitu kapten Miller (Tom Hanks) dengan delapan tentara yang lainnya diutus untuk mencari keberadaan seorang prajurit yaitu James Ryan (Matt Damon). Tujuan pencarian ini ialah untuk mengembalikan James Ryan ke Amerika Serikat, namun saat melakukan pencarian tersebut mereka harus harus berhenti disebuah kota kecil dimana kota kecil tersebut dijaga oleh sekelompok pasukan bersenjata dan diantara pasukan bersenjata tersebut ada James Ryan yaitu prajurit yang sedang dicari.

2. Black Hawk Down (2001)


Film perang yang diangkat berdasarkan kisah nyata ini selanjutnya adalah Black Hawk Down. Film perang ini merupakan sebuah misi pasukan Amerika Serikat pada 13 Oktober 1993 di Somalia. Misi tersebut yaitu bertujuan untuk menangkap Mohamed Farrah Aidid yang merupakan panglima perang Somalia. 

3. Pearl Harbor (2001)


Film perang yang selanjutnya ini yaitu Pearl Harbor merupakan film perang berdasarkan perang Dunia ke II yang dirilis pada Mei 2001. Film ini dibintangi oleh Ben Affleck, Alec Baldwin, Jon Voigh, Josh Hartnett, Kate Beckinsale, Cuba Gooding, Jr., Dan Aykroyd, Jaime King dan Jennifer Garner. Film ini digambarkan dramatis tentang serangan di pearl harbor, diproduksi oleh regu yang terdiri dari Jerry Bruckheimer dan Michael Bay, yang telah menyutradarai beberapa film seperti Armageddon dan The Rock. Pada bagian akhir dari film ini menceritakan tentang Doolittle Raid, serangan pertama Amerika ke Jepang pada Perang Dunia ke II.   

4. Jarhead (2005)


Film perang yang selanjutnya ini ialah Jarhead. Yang menceritakan tentang kehidupan Anthony Swoffrod, dia merupakan seorang marinir Amerika Serikat. Dia pergi ke Timur Tengah ketika perang teluk pertama dan dia tidak pernah senjata ke arah musuh. Film Jarhead ini merupakan film yang hampir mirip dengan kejadian-kejadian perang yang sebenarnya dalam medan peran dan mendapatkan kritikan positif dari kritikus.

5. The Hurt Locker (2008)


Film perang The Hurt Locker ini menceritakan tentang tim peledak senjata dalam perang yang terjadi di Irak yang menjadi sasaran pemberontak yang ganas-ganas. Film yang satu ini merupakan salah satu film perang terbaik, dimana telah memenangkan 6 Academy Award serta termasuk Best Picture. Pada tahun 2017, film ini adalah satu-satunya film dengan sutradara wanita yang masuk nominasi film dengan sutradara terbaik.

6. Lone Survivor (2013)


Film perang yang diangkat dari kisah nyata selanjutnya ini ialah Lone Survivor. Film yang menceritakan tentang kegagalan operasi militer Amerika Serikat di Afganisthan. Film ini ditayangkan secara perdana di Festival Lembaga Film Amerika pada tanggal 12 November 2013 dan dirilis di Amerika Serikat pada tanggal 25 Desember 2013 secara terbatas dan 10 Januari 2014 secara luas. Film ini mendapatkan review rerata dari para kritikus. 

7. American Sniper (2014)


Film perang yang diangkat dari kisah nyata selanjutnya ini ialah American Sniper. Film ini mengisahkan seorang penembak jitu yaitu Chris Kyle ini di bintangi oleh Bradley Cooper yang telah menyelamatkan nyawa yang tak terhitung jumlahnya di medan perang dan itu menjadikannya legenda.

8. Fury (2014)


Fury adalah film perang yang menggambarkan awak Tank Amerika Serikat pada hari-hari terakhir Perang Dunia II di Jerman. Bersama dengan lima kru nya, sersan Wardaddy memulai misi berbahaya yang taruhannya adalah nyawa. Dengan mengendarai sebuah Tank, mereka siap menyerbu ke wilayah jantung pertahanan pasukan Nazi. Film ini dibintangi oleh Brad pitt dan sebagai film perang terbaik, Film Fury meraih 4 penghargaan dan meraih berbagai nominasi. 

9. Hacksaw Ridge (2016)


Film Hacksaw Ridge ini adalah film bioghrafi dan diangkat dari kisah nyata yang mana menceritakan seorang prajurit yang bernama Dessmon Doss. Dalam perang dunia II ia menolak membawa senjata dan memilih terjun dengan tenaga medis.

Baca Juga : Gotomall.com | Media Informasi Bagi Pengunjung Mall

10. Dunkirk (2017)


Film perang Dunkirk ialah film drama sejarah perang tahun 2017 yang di sutradarai oleh Christopher Nolan dan di produseri oleh Emma Thomas dan Christopher Nolan. Naskah ini ditulis oleh Christopher Nolan berdasarkan peristiwa evakuasi Dunkerque di pelabuhan Dunqerque Prancis pada tanggal 26 Mei 1940 sampai dengan 4 Juni 1940 semasa perang dunia II. Film Dunkirk merupakan film kolaborasi ke tiga Tom Hardy, Cillian Murphy dan Michael Caine setelah film Inception dan The Dark Knight Rises. Film ini bertemakan perang dunia II dan menceritakan tentang usaha evakuasi pasukan sekutu di pelabuhan Dunkirk.

0 Response to "10 FILM PERANG TERBAIK BERDASARKAN KISAH NYATA YANG WAJIB KAMU TONTON"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel